8 Film Rekomendasi Menemani Peringatan HUT Kemerdekaan Ke-76

- 15 Agustus 2021, 10:15 WIB
Film kemerdekaan spesial HUT RI
Film kemerdekaan spesial HUT RI /Aliefia Noor/

Film yang berkisah tentang tokoh agama sekaligus pahlawan, Kyai Haji Ahmad Dahlan ini disutradarai langsung oleh Hanung Bramantyo. Kyai Haji Ahmad Dahlan yang kala itu baru pulang dari Mekah, melihat warga kampungnya melaksanakan ajaran agama yang keliru.

Beliau bersama teman-temannya pun mulai bergerak untuk membenarkan arah kiblat yang seharusnya.

Melalui film sejarah Indonesia yang satu ini, penonton akan diajarkan nilai-nilai tentang toleransi dan semangat perjuangan untuk melepaskan diri dari penjajahan serta penindasan.

Baca Juga: Sinopsis dan Link Mudah Drama Korea Hospitals Playlist 2, Ceritakan Hubungan Persahabatan 5 Dokter

Merah Putih

Berlatar belakang tahun 1947, film ini mengisahkan para pemuda dari berbagai suku yang berjuang mempertahankan kemerdekaan Tanah Air Indonesia. Merah Putih adalah bagian pertama dari rangkaian film "Trilogi Merdeka" yang terdiri dari sekuel selanjutnya "Darah Garuda" pada 2010 dan "Hari Merdeka" 2011.

Baca Juga: Sinopsis dan Link Nonton Drama River Where the Moon Rises, Film Romantis Berlatar Sejarah

Soekarno: Indonesia Merdeka

Dilihat dari judulnya, tentu saja kita sudah tahu siapa tokoh utama yang diceritakan dalam film ini. Film biografi Presiden pertama Indonesia, Ir. Soekarno ini merupakan salah satu karya sutradara Hanung Bramantyo.

Film ini menceritakan seorang pria bernama Kusno yang semasa kecilnya sering sakit-sakitan. Kedua orang tuanya lantas mengganti namanya dengan Soekarno.

Halaman:

Editor: Achmad Choirul Furqon


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x