Sinopsis Film 'Serigala Terakhir The Series' Episode 4: Percikan Peperangan

- 16 Oktober 2020, 14:46 WIB
Official poster 'Serigala Terakhir The Series".
Official poster 'Serigala Terakhir The Series". /Vidio.com

Rembang Bicara - Sesuai sub judulnya, "Percikan Peperangan", di episode 4 ini bara perseteruan antara Naga Hitam dan Kapak Merah sudah mulai tersulut.

Dan sial bagi Alex, semakin dia menghindar, justru ia semakin terseret ke dalam pusaran di antara keduanya. 

Pemicunya adalah, kontrak kerjasama yang disepakati oleh Delon dan Silas ternyata tak luput dari pelanggaran. Kelompok Kapak Merah menunjukkan tanda-tanda agresivitas dan makin tidak fair dalam persaingan bisnis dengan Naga Hitam.

Hal tersebut membuat Toba tidak terima. Ia sempat usul kepada Delon agar Naga Hitam menyerang Kapak Merah. Apalagi sebelumnya Delon sempat hampir terbunuh saat dijebak oleh sosok misterius bertudung hitam. Sosok yang dicurigai Toba sebagai bagian dari Kapak Merah. (Toba belum tahu kalau sosok tersebut adalah Ariel, rekan mereka di Naga Hitam).

Namun usulan tersebut ditolak mentah-mentah karena Delon masih punya rencana lain. Dan dia tengah menunggu momentum untuk menjalankan rencana tersebut.

Baca Juga: Sinopsis Film 'Serigala Terakhir The Series' Episode 3: Musuh dalam Selimut

Tapi karena Toba sudah tidak sabar, akhirnya ia mengambil langkah gegabah. Ia dan beberapa anak buahnya melakukan serangan ke kubu Kapak Merah. 

Di sini nyawa Toba hampir terbunuh kalau saja tidak tertolong oleh Alex. Dan untungnya kabar penyerangan tersebut sudah sampai dulu di telinga Delon, sehingga ia bernegosiasi dengan Silas agar jangan sampai ada perang sungguhan.

Delon mengusulkan agar masalah penyerangan tersebut diselesaikan duel satu lawa satu, antara Toba dengan Norman dari Kapak Merah. Duel tersebut berhasil dimenangkan oleh Toba, dan atas perintah Silas, Norman yang kalah langsung dibunuh sesaat setelah duel usai.

Halaman:

Editor: Aly Reza


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x