Ternyata Ini Alasan Erick Thohir Ingin 17 Masjid BUMN Diisi Pendakwah NU

- 28 November 2020, 01:03 WIB
Erick Thohir, Ketua Pelaksana Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN).*
Erick Thohir, Ketua Pelaksana Komite Penanganan COVID-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN).* /Portal Majalengka/Pikiran Rakyat/Andra Adyatama

Rembang Bicara - Penyampaian dan gaya dakwah memang bermacam-macam. Ada pihak yang menggunakan cara halus dengan cara merangkul. Namun juga ada pihak yang menggunakan cara keras bahkan cenderung provokatif.

Banyak beredar bahwa di beberapa masjid kementerian yang pendakwahnya berasal dari mereka yang keras da provokatif. Disinyalir, hal tersebut juga terjadi di masjid-masjid Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Baca Juga: Tak Ada Tengku Zulkarnain di Kepengurusan MUI, Netizen: Alhamdulillah

Hal tersebut memunculkan respon tegas Menteri BUMN, Erick Thohir. Ia berencana ingin  menggandeng ulama dari organisasi Nahdlatul Ulama (NU) untuk menjadi khatib dan imam ibadah sholat Jumat di 22 masjid perusahaan pelat merah di Jakarta dan Tangerang.

Erick bahkan telah bekerja sama dengan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU).

“Kami melibatkan peran aktif NU agar Islam ramah ala NU dapat mewarnai pemahaman keagamaan di lingkungan seluruh BUMN," ungkap Erick Thohir.

Dari total 22 masjid yang ada di BUMN, mendatangkan akan diisi oleh ulama NU. Terdapat tujuh masjid di Jakarta Pusat, sembilan di Jakarta Timur, empat di Jakarta Selatan, satu di Jakarta Utara, dan satu lainnya di Tangerang. Semua masjid terdapat di 17 perusahaan pelat merah.

Erick mengungkapkan bahwa kerja sama dalam dakwah nilai islam ini adalah kelanjutan dari kesepakatan antara Kementerian BUMN dengan PBNU yang ditandatangani September lalu. Poin kerja sama kedua pihak meliputi beberapa program, diantaranya yaitu pembinaan dan pemberdayaan sumber daya manusia.

Baca Juga: Menteri Desa Resmikan Penginapan di Pujon Kidul Malang

Halaman:

Editor: Achmad Choirul Furqon

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x