Potret Irfan Jaya yang Semangati Ikhsan Fandi Mendapat Sorotan dari Media Eropa, Kode agar Berkarir di Luar?

26 Desember 2021, 13:39 WIB
Irfan Jaya dan Ikhsan Fandi /Screenshoot France24/Dok. France24

Rembang Bicara - Berikut informasi mengenai potret Irfan Jaya dan Ikhsan Fandi yang mendapat sorotan dari media Eropa.

Irfan Jaya dan Ikhsan Fandi menjadi buah bibir warganet saat Indonesia membekuk Singapura 4-2 dalam Piala AFF 2020.

Tidak hanya netizen lokal saja, melainkan sampai netizen internasional, seperti yang diposkan oleh media bernama France24.

Baca Juga: Bukan Nadeo Argawinata atau Hassan Sunny, Ternyata ini Pemain Timnas yang Resmi dapat Julukan Man of The Match

Media berasal dari Prancis itu menjadikan potret Irfan Jaya dengan Ikhsan Fandi di laman artikelnya saat membahas permainan kedua timnas tersebut.

Sebagaimana diketahui, Ikhsan Fandi terpaksa menjadi kiper dadakan usai kiper Timnas Singapura, Hassan Sunny, diusir wasit.

Hassan diberi kartu merah setelah melanggar keras Irfan Jaya yang hampir mencetak gol buat Indonesia.

Baca Juga: Tidak Hanya Gol Kemenangan, Momen Epik ini Ikut Warnai Semifinal AFF 2021

Ikhsan Fandi pun langsung berlari mengganti jersey yang dikenakannya.

Ia kemudian berdiri di bawah mistar gawang saat pemain Indonesia melesakkan tendangan bebas di ujung permainan.

Saat bola berhasil ditangkap Ikhsan Fandi  wasit lalu meniup peluit panjang berakhirnya game Leg kedua semifinal AFF Suzuki Cup 2020 tersebut.

Timnas Indonesia berhasil melaju ke final dengan agregat 5-3 melawan Singapura.

Seusai pertandingan, Ikhsan Fandi duduk lemas, sebab harus menerima kekalahan menyakitkan dari Indonesia.

Baca Juga: Berikut Potret Nadeo Argawinata, Kiper Timnas Indonesia yang Selamatkan Gawang dari Lawan di AFF 2021

Irfan Jaya langsung menghampiri Ikhsan Fandi dan memberi semangat lewat jabatan tangan kepada Ikhsan Fandi untuk berdiri.

Aksi terpuji itu disambut baik oleh seluruh supporter, tak terkecuali media luar negeri.

Setelah mendapat sorotan itu, muncul spekulasi terkait apakah cocok bagi kedua pemain itu untuk berkarir ke Eropa? Bagaimana menurut pembaca?.***

Editor: Ferhadz A. Muhammad

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler