Selain Apriyani Ternyata Gregoria Mariska Tunjung Mundur dari Swiss Open 2022, Alasannya Bikin Kaget

- 23 Maret 2022, 19:51 WIB
Gregoria Mariska Tunjung mundur dari Swiss Open 2022
Gregoria Mariska Tunjung mundur dari Swiss Open 2022 /Instagram @@gregoriamrska

 

Rembang Bicara – Kabar yang tidak mengenakan datang dari atlet bulu tangkis tunggal putri yakni Gregoria Mariska Tunjung. 

Gregoria Mariskan Tunjung merupakan atlet perwakilan Indonesia yang akan masuk ke daftar pemain Swiss Open 2022.

Namun sayangnya, gregoria terpapar virus covid-19 yang menyebabkan dirinya tidak bisa ikut serta dalam pertandingan Swis Open 2022 kali ini.

Baca Juga: Mengejutkan! Dari Jendela SMP Season 2 Batal Tayang, Ini Alasan Kuat di Baliknya, Nomor 3 Bikin Kecewa

Gregoria Mariska Tunjung diketahui positif covid-19 setelah melakukan tes PCR pada tanggal 20 Maret 2022, sedangkan untuk Swiss Open 2022akan dilaksanakan pada tanggal 22 hingga 27 Maret 2022.

Terpaksa Gregoria mundur dari kejuaraan Swiss Open 2022 dan segera beristirahat. Dilansir dari laman instagram @badminton.ina bahwasannya Gregoria sempat merasa tak enak badan papda saat bertanding di All England kemarin.

“Hari itu kami juga ada tes PCR di Birmingham untuk keberangkatan ke Swiss atau kepulangan ke Jakarta dan hasilnya Grego positif”. Ujar Rionny Kabid Binpres PP PBSI.

Baca Juga: Mengejutkan! Dari Jendela SMP Season 2 Batal Tayang, Ini Alasan Kuat di Baliknya, Nomor 3 Bikin Kecewa

Setelah dikonformasi positif covid-19, Gregoria langsung menjalani karantina di Birmingham. Gregoria Mariska Tunjung didampingi oleh dokter PBSI yaitu Grace Joseline Corlesa.

Halaman:

Editor: Ahmad Choirul Furqon

Sumber: instagaram.com/badminton.ina


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah