Setelah MotoGP 2020, Rossi dan Dovizioso Berikan Salam Perpisahan

- 23 November 2020, 06:55 WIB
Perpisahan Valentino Rossi dengan Monsters Energy Yamaha
Perpisahan Valentino Rossi dengan Monsters Energy Yamaha /Instagram.com/@yamahamotogp

Rembang Bicara – Valentino Rossi dan Andrea Dovizioso dipastikan tidak akan bermain di lintasan balap MotoGP musim depan dengan pabrikan yang sekarang.

Baca Juga: Komentar Legenda MU dan Arsenal Soal Kartu Merah Pepe dalam Laga Leeds vs Arsenal

Pasalnya, peraih juara dunia tujuh kali tersebut dan rekannya Andrea Dovioso seolah menandakan bahwa MotoGP 2020 jadi musim terakhir kebersamaannya dengan Monster Energy Yamaha dan di Ducati.

Hal tersebut terlihat saat keduanya mendapat sambutan hangat di akhir balapan pada Minggu, 22 November 2020.

Baca Juga: Liverpool vs Leicester, Jurgen Klopp: Kami Pantas Mendapatkannya

Dalam pertandingan di Sirkuit Partimao, Portugal tersebut, Rossi hanya mampu finis ke-12 , sementara Dovizioso menempati posisi keenam.

Segenap kru Yamaha tetap memberikan penghormatan terakhir ketika Rossi masuk paddock. Tepuk tangan meriah dan pelukan hangat membuat suasana ruangan Yamaha penuh haru.

Baca Juga: Setelah City Dihancurkan Tottenham, Legenda MU: City Sudah Rusak

Rossi mengakhiri era di Monster Energy Yamaha dengan pencapaian kurang memuaskan. Ia hanya mampu finis di peringkat ke-15 klasemen akhir MotoGP 2020.

Halaman:

Editor: Ferhadz A. Muhammad

Sumber: RRI


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah