Meski Sempat Cekcok, Gus Miftah Justru Doakan Ustaz Maaher Agar Diberi Kesehatan dan Kekuatan

- 4 Desember 2020, 09:53 WIB
Gus Miftah sampaikan doa agar ustadz maaher sehat
Gus Miftah sampaikan doa agar ustadz maaher sehat /Jurnal Presisi/Instagram @gusmiftah

Rembang Bicara - Sempat terlibat perselisihan dengan Ustaz Maaher At-Thuwailibi, baru-baru ini Gus Miftah justru sedikit melunak. 

Diketahui, Ustaz Maaher ditangkap polisi lantaran tuduhan ujaran kebencian dan pencemaran nama baik. Karena sebelumnya, ia sempat dianggap menghina Habib Luthfi bin Yahya. 

Dalam proses hukumnya, kondisi Ustaz Maaher tiba-tiba menurun. Hal ini lantas memunculkan sikap simpati dari Gus Miftah. 

Melalui sebuah video yang diunggah di Twitter pribadinya pada Kamis, 3 Desember 2020, pimpinan Pondok Pesantren Ora Aji Yogyakarta itu melayangkan doa agar Ustaz Maaher lekas diberi kesehatan dan senantiasa dilimpahi kekuatan dalam menjalani proses hukum. 

Baca Juga: 2 Teroris Poso Tewas, Ini Fakta Mengejutkan Pembantaian di Sigi

Gus Miftah mengawali video tersebut dengan klarifikasi bahwa secara personal antara dirinya dan Ustaz Maaher sebenarnya tidak memiliki masalah. Hanya saja, selama ini Gus Miftah mencoba membela kehormatan gurunya, yakni Habib Luthfi. 

"Terkait ditangkapnya Ustad Maaher At-Tuwailibi oleh pihak kepolisian yang perlu saya jelaskan, yang pertama saya tidak punya persoalan pribadi dengan Ustadz Maaher," tuturnya

"Perselisihan saya dengan Ustadz Maaher semata-mata karena saya membela kehormatan guru saya, Maulana Habib Luthfi bin Yahya yang telah dihina oleh Ustadz Maaher," sambungnya.

Selanjutnya, ia memberikan doa kepada Ustaz Maaher agar diberi kesehatan dan kekuatan selama menjalani proses huku. 

Halaman:

Editor: Aly Reza


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x