WOW! Mendadak Milyader, Warga Satu Desa di Tuban Borong Belasan Mobil dalam Sehari

- 16 Februari 2021, 20:41 WIB
Para Petani di Tuban Ini Mendadak Kaya! Dan Mampu Membeli 17 Mobil Mewah
Para Petani di Tuban Ini Mendadak Kaya! Dan Mampu Membeli 17 Mobil Mewah /PMJNEWS.com

Renbang Bicara - Media sosial dibuat geger dengan beredarnya video viral warga satu desa yang mendadak jadi milyader dan dalam sehari langsung berbelanja belasan mobil mewah.

Dalam video tersebut tampak belasan mobil mewah diangkut dan diarak menuju kampung.

Setelah dikonfirmasi, belasan mobil tersebut ternyata dibeli oleh sekitar 17 orang warga Desa Sumurgeneng, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Jawa Timur.

Usut punya usut, warga Desa Sumurgeneng
mendapat uang kompensasi penggantian dari lahan yang dibebaskan untuk pembangunan proyek kilang minyak di wilayah Tuban.

Dari sumber yang berbedar, disebutkan masing-masing orang mendapatkan kompensasinya sebesar Rp8 miliyar hingga Rp26 miliyar sebagai angka tertinggi.

Baca Juga: Kronologi Terjadinya Tabrakan di Sulang yang Membuat Pengendara Motor Asal Pati Alami Patah Tulang


Hal tersebut sebagaimana dibenarkan oleh Kepala Desa Sumurgeneng, Gihanto.

"Untuk warga asli sini yang paling banyak itu mendapatkan sebesar Rp26 miliar. Ini kita juga tidak nyangka (bisa jadi kampung miliarder)," ucapnya dikutip dari PMJ News, Selasa, 16 Februari 2021.

Dalam keterangannya ia mengatakan, bahwa warga Desa Sumurgeneng mulanya adalah petani tulen. Maka ketika ada pembebasan lahan mendadak warga desa menjadi kaya dalam waktu sekejap.

Halaman:

Editor: Aly Reza

Sumber: PMJ News


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah