Berbeda dengan Jokowi, Prof. Dr. dr. Abdul Muthalib Ceritakan Efek Samping Vaksinasi Kedua yang Dialami Jokowi

- 27 Januari 2021, 15:04 WIB
Prof. Dr. dr. Abdul Muthalib, Wakil Ketua Dokter Kepresidenan sekaligus vaksinator Jokowi
Prof. Dr. dr. Abdul Muthalib, Wakil Ketua Dokter Kepresidenan sekaligus vaksinator Jokowi /Tangkap layar YouTube.com/Sekretariat Presiden

Rembang Bicara - Presiden Jokowi baru saja menjalani vaksinasi dosis kedua pada hari ini, Rabu, 27 Januaru 2021 di lingkungan Istana Kepresidenan.

Vaksinator Presiden Jokowi, Prof.Dr. dr. Abdul Muthalib menceritakan proses vaksinasi yang dilakukan kepada Presiden Jokowi.

Prof. Dr. dr. Abdul Muthalib sendiri merupakan Wakil Ketua Dokter Kepresidenan dan juga vaksinator Presiden Jokowi pada vaksinasi dosis pertama pada 13 Januari 2021 lalu.

Dalam keterangannya, ia menyebut bahwa presiden Jokowi hanya merasakan sakit saat disuntik. Namun setelah itu, menurutnya tidak ada gejala yang aneh dari Jokowi.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Indonesia Tembus 1 Juta, Rocky Gerung Marahi Jokowi: dari Awal Sudah Ngaco dan Berantakan!

"Pak Jokowi hanya merasakan sakit sedikit saat jarum suntik masuk saj, selebihnya tidak dan tidak ada efek lain setelah divaksin", ujarnya dikutip dari kanal YouTube Sekretariat Presiden, Rabu 27 Januari 2021.

Sebelumnya, ia juga mengaku jauh lebih tenang dibanding dengan vaksinasi dosis pertama. Tak lupa ia menyampaikan terimakasih kepada Jokowi karena kembali memercayainya sebagai vaksinator di vaksinasi dosis kedua ini.

 

 

"Saya mau menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada Presiden Jokowi yang masih tetap mempercayakan kepada saya di vaskinasi yang kedua ini", ungkapnya.

Halaman:

Editor: Aly Reza

Sumber: Setkab ANTARA


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x