Skak Mat! Tanggapi Tantangan Debat Publik kepada Menag, Intelektual Ini Ragukan Kepintaran Fadli Zon

- 29 Desember 2020, 19:44 WIB
Gus Mis (kiri) mengomentari ajakan debat Fadli Zon (kanan) kepada Menag Gus Yaqut soal populisme Islam.
Gus Mis (kiri) mengomentari ajakan debat Fadli Zon (kanan) kepada Menag Gus Yaqut soal populisme Islam. /ANTARA/HO-Dok Pribadi dan Twitter/@fadlizon./

Rembang Bicara - Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon, belakangan membuat pernyataan cukup sensitif. Secara terang-terangan ia menantang Menteri Agama (Menag) yang baru, Yaqut Cholil Qoumas (Gus Yaqut), mengenai populisme Islam.

"Ayo kita berdebat di ruang publik apa itu 'populisme', 'populisme Islam' dan apa urusannya Menag ngurusi ini. Apa tupoksinya?" tulis Fadli di akun Twitter miliknya, @fadlizon pada Minggu, 27 Desember 2020 lalu.

Atas tantangan tersebut, Intelektual Muda Zuhairi Miswari (Gus Mis) angkat suara. Dengan pedas ia mempertanyakan kapabilitas seorang Fadli Zon untuk berdebat dengan Gus Yaqut.

Baca Juga: Waduh! BLT 2021 Tidak Boleh buat Beli Rokok, Bu Risma Akan Pantau Terus, Kok Gitu?

"Fadli Zon ngajak berdebat dengan Menag @YaqutCQoumas tentang Populisme Islam. Fadli Zon ini sepintar apa sih? Kelihatan sekali dia ini tidak mengerti Populisme Islam," ujarnya di akun Twitter pribadinya pada Senin, 28 Desember 2020.

Seperti diketahui, sebelumnya Gus Yaqut sempat membuat pernyataan akan menangkal populisme Islam. Hal tersebut ia sampaikan dalam momen acara silaturahmi yang digelar oleh Polda Metro Jaya pada Minggu, 27 Desember 2020.

"Dijadikan norma konflik itu dalam bahasa yang paling ekstrem, siapa pun yang berbeda dengan dia dan keyakinannya maka dia dianggap lawan, dia dianggap musuh, karena namanya musuh, namanya lawannya, harus diperangi, kalau istilah kerennya Mbak Lisa ini 'Populisme Islam'," ujarnya, dikutip dari Antara.

Baca Juga: Fadli Zon Tantang Debat Menteri Agama Soal Populisme, PBNU Justru Dukung Langkah Gus Yaqut

Pernyataan yang selanjutnya memicu Fadli Zon untuk melayangkan tantangan untuk berdebat publik.***

Editor: Aly Reza

Sumber: Twitter


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah