Wejangan Gus Baha: Yang Penting Ikhtiar, Tak Perlu Khawatir Tentang rezeki

- 11 Maret 2022, 11:10 WIB
Gus Baha
Gus Baha /Tangkapan layar instagram Gus Baha

Rembang Bicara – Setiap manusia yang hidup pasti mengharapkan rezeki, terlepas dari hal itu tentunya manusia juga harus berusaha. Harus ikhtiar dan tidak perlu khawatir karena rezeki sudah diatur oleh Allah SWT.

Gus Baha atau yang memiliki nama lengkap K.H. Ahmad Bahauddin Nursalim pada video yang diunggah di Instagram @kajian.gusbaha beberapa waktu lalu menerangkan terkait rezeki.

Gus Baha mengatakan, bahwasannya manusia tidak perlu terlalu khawatir terkait rezeki.

Baca Juga: Naskah Khutbah Jumat Singkat 11 Maret 2022, Tema Lisan dan Tangan yang Menggugurkan Amal

“Allah itu tidak akan bangkrut,” ucap Gus Baha.

Selanjutnya, Gus Baha juga menceritakan tentang Allah yang telah membuat langit itu sejak dahulu, Allah juga telah memberikan makanan kepada banyak hewan yang ada di muka bumi ini dari berbagai jenis. Termasuk misalnya dinosaurus, gajah, unta, dan lain sebagainya.

“Loh sampai sekarang juga tidak habis, apalagi kalian makan hanya satu piring,” ungkap Gus Baha.

“Kamu apa nggak mikir, Allah itu anfaqo memberikan infaq, membiayai hewan yang diciptakan, Allah mulai dari penciptaan langit dan bumi, sudah dari dulu tapi sampai sekarang tidak habis,” lanjutnya.

Baca Juga: [CEK FAKTA]: Benarkah Asri Faradila Kritik Adegan Romantis Angela Gilsha dan Achmad Megantara di Dewi Rindu?

Halaman:

Editor: Dian Fitriyani


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x