Begini Caranya Berbohong Tapi Tidak Dosa, Emang Ada? Simak Ceramah Gus Mus

- 11 Maret 2022, 11:45 WIB
ILUSTRASI BERBOHONG
ILUSTRASI BERBOHONG /Schwerdhoefer/pixabay

Rembang Bicara – Artikel ini berisi tentang ceramah Gus Mus yang berbicara tentang perilaku bohong tetapi tidak berdosa, apakah ada? Simak penjelasannya berikut ini.

Ahmad Mustofa Bisri atau yang biasa dikenal dengan sebutan Gus Mus merupakan seorang Ulama dari Rembang. Selain itu beliau juga dikenal sebagai budayawan dan juga penyair.

Gus Mus dalam video yang diunggah di kanal Youtube Gus Mus Channel yang berjudul "Jimat Gus Mus, Berbohong yang Tidak Dosa" beberapa waktu lalu memberikan penjelasan tentang kebohongan yang tidak mendapatkan dosa. Apakah itu?

Baca Juga: Naskah Khutbah Jumat Singkat 11 Maret 2022, Tema Lisan dan Tangan yang Menggugurkan Amal

Dijelaskan bahwa untuk mempermudah kepentingan orang yang ingin mendamaikan. Agama pun memiliki kehendak supaya sesama manusia saling mendamaikan satu dengan yang lainnya. Misalnya adalah ada orang yang berkelahi, bertentanganan pendapat, dan lain sejenisnya.

Untuk kepentingan mendamaikan tersebut Gus Mus memberikan penjelasan bahwa syara’ memperbolehkan dari yang asalnya tidak diperbolehkan sebagai bentuk keringanan. Apakah yang diperbolehkan?

“Memperbolehkan untuk berbohong, untuk mendamaikan,” ucap Gus Mus.

Baca Juga: [CEK FAKTA]: Benarkah Asri Faradila Kritik Adegan Romantis Angela Gilsha dan Achmad Megantara di Dewi Rindu?

Misalnya ada pertikaian antara si A dan si B karena pemilu padahal pemilunya juga sudah selesai. Akhirnya berhobong dengan si B bahwa dapat salam dari si A dan memuji dalam hal kebaikan sehingga akhirnya akur kembali.

Halaman:

Editor: Dian Fitriyani


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah