Kisah Nabi Musa yang Akhirnya Mau Minum Obat, Ini Penjelasan dari Gus Baha

- 23 Maret 2022, 08:20 WIB
 Gus Baha jelaskan Nabi Musa yang akhirnya mau minum obat
Gus Baha jelaskan Nabi Musa yang akhirnya mau minum obat /facebook/udin /

Rembang Bicara – Gus Baha menceritakan tentang kisah Nabi Musa saat sakit dan tidak mau meminum obat pemberian dokter.

K.H. Ahmad Bahauddin Nursalim atau yang lebih sering dipanggil Gus Baha merupakan salah seorang murid dari Kiai Maimun Zubair. Ia merupakan ulama asal Rembang yang sangat sederhana.

Pada kesempatan ini Gus Baha menceritakan tentang kisah Nabi Musa dan obat, hal ini dilansir dari akun youtube Sampul Dakwah.

Gus Baha menceritakan bahwa ada beberapa cerita dalam kitab-kitab, salah satunya adalah dalam kitab Ihya Ulumuddin.

 Baca Juga: Ceramah Gus Mus: Minum dan Makan karena Lupa Sedang Puasa, Ini yang Harus Dilakukan

Gus Baha bercerita bahwa Nabi Musa merupakan sosok nabi yang merasa sangat dekat dengan Allah SWT, sehingga pada saat Nabi Musa sakit, ia tidak mau meminum obat.

Hal ini terjadi  karena Nabi Musa  ingin membuktikan bahwa  Allah tidaklah membutuhkan perantara apa pun.

 Baca Juga: Tentang Ikhlas, Gus Baha Ungkapkan Kisah Sufyan Al Tsauri, Guru Imam Sayafi’i

Setiap kali konsultasi dengan dokter yang ada, tentunya Nabi Musa diminta untuk meminum obat untuk kesembuhannya. Akan tetapi  Nabi Musa tidak mau meminum obatnya.

Halaman:

Editor: Dian Fitriyani


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah