James Bond Ternyata Bisa Mati, Selamat Jalan Sean Connery!

- 1 November 2020, 15:30 WIB
Sean Connery, Pemeran James Bond Era 1990-an
Sean Connery, Pemeran James Bond Era 1990-an /Twitter /@007

Rembang Bicara - Industri perfilman dunia Hollywood patut berduka. Pasalnya, aktor legendaris mereka, Sean Connery, telah meninggal dunia.

Pemeran karakter James Bond tersebut meninggal dengan kondisi terbaring di kamar tidurnya di Bahamas pada usia 90 tahun.

Mengutip Independent, belum ada rilis resmi mengenai penyebab kematian sang aktor. Namun kuat dugaan bahwa ia meninggal karena sakit yang selama ini ia derita. 

Jason Connery, puetra dari sang legenda itu mengaku masih tidak percaya dengan kematian ayahnya. Namun ia memang mengakui kalau ayahnya sudah berjuang melawan penyakitnya dalam beberapa waktu terakhir. 

Baca Juga: Tanggapi Kecaman dari Muslim Dunia, Macron: Kecewa Boleh, tapi Jangan Lakukan Kekerasan!

 

"Kami semua bekerja untuk memahami peristiwa besar ini karena baru saja terjadi, meskipun ayah saya tidak sehat selama beberapa waktu," jelas Jason.

"Hari yang menyedihkan bagi semua yang mengenal dan mencintai ayah saya dan kehilangan bagi semua orang di seluruh dunia yang menikmati anugerah luar biasa yang dia miliki sebagai seorang aktor," imbuhnya.

Bagi pencinta film James Bond, nama Connery tentu bukanlah nama yang asing lagi. Pasalnya ia pernah membintangi film James Bond Dr No yang rilis pada 1962, James Bond Diamonds Are Forever (1971), dan James Bond Say Never Again (1983).

Baca Juga: Beri Sambutan di Pekan Kebudayaan Nasional 2020, Jokowi: Kearifan Lokal Adalah Kunci untuk Bertahan

Halaman:

Editor: Aly Reza

Sumber: Independent


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah