Menu Kesehatan untuk Balita Ala dr. Zaidul Akbar, Bayi Lebih Terjaga Imunitasnya di Berbagai Musim

5 Agustus 2021, 11:20 WIB
Menu Kesehatan untuk Balita Ala dr. Zaidul Akbar, Bayi Lebih Terjaga Imunitasnya di Berbagai Musim /PIXABAY/3217138

Rembang Bicara - dr. Zaidul Akbar membagikan tips menu makanan untuk menjaga kesehatan balita. 

Dengan menggunakan bahan-bahan dan cara ini dr. Zaidul menyebut akan meningkatkan imunitas bayi dan siap menghadapi segala musim.

dr. Zaidul Akbar juga membolehkan anak-anak diberikan makanan-makanan olahan namun lebh banyak makanan sehat seperti buah dan sayur.

Baca Juga: Ramuan Manjur untuk Meregenerasi Sel-sel Tubuh Menurut dr. Zaidul Akbar, Terbuat dari Bahan-bahan di Dapur

"Sekali-kali bolehlah memberikan makanan olahan, tapi usahakan lebih banyak yang living food. living food itu ya yang sayur, buah-buahan, kemudian kalau mau kasih daging ke mereka tapi bukan sosis bukan nugget seperti itu" ujar dr. Zaidul Akbar sebagaimana dikutip rembangbicara.com dari ceramahnya.

dr. Zaidul Akbar merekomendasikan para orang tua membiasakan bayi mereka untuk mengonsumsi madu dan produk sehat lainnya seperti probiotik.

"Karena makanan-makanan seperti itu mereka suka juga gitu lho. nah biasakan mereka dengan madu atau mungkin produk-produk sehat lainnya mungkin kayak probiotik juga bisa Anda kasih kepada anak-anak seperti itu" tambahnya.

Baca Juga: Cocok Buat yang Lagi Diet, dr. Zaidul Akbar Bagi Tips Minuman yang Bisa Menekan Rasa Lapar

Bayi juga dibiasakan mengonsumsi nasi organik jika ada, namun jika tersedia bisa menggunakan beras hitam atau beras coklat

"..dan juga tetep kita bicara nasi putih gitu ya. kalau saran saya anak-anak sudah mulai dibiasakan kalau Anda bisa pakai nasi organik Alhamdulillah, atau beras coklat atau beras hitam atau merah ya berbagai macam pilihan ya kepada mereka untuk Anda berikan" ujar dr. Zaidul Akbar.

Bayi juga harus dijaga dari makanan-makanan yang berminyak. dr. Zaidul Akbar juga merekomendasikan orang tua untuk belajar dari banyak platform soal makanan-makanan sehat untuk bayi atau balita.

Baca Juga: Tips Menjaga Kesehatan Mata dari Radiasi HP dan Laptop Menurut dr. Zaidul Akbar, Mudah dan Efektif

"Jadi minyak-minyaknya juga dikurangi. jadi mungkin kalau bapak ibu mau belajar itu di Instagram yang mulai banyak hal seperti itu yang digerakkan oleh ibu-ibu juga" ujarnya.

Sebagaimana yang terdapat dalam Al-Quran dan Hadit, dr. Zaidul Akbar juga membagikan tips produk yang sebaiknya dikonsumi seperti madu dan habbatussauda.

Setelah itu, dr. Zaidul Akbar memberikan informasi bagaimana cara mengolah makanan yang bisa dicontoh untuk makanan bayi dan balita.

Baca Juga: dr. Zaidul Akbar Bagi Tips Mengatasi Susah Tidur, Hanya Perlu Bahan yang Ada di Dapur

"Jadi misal mau dibikin kita bisa bikin pagi-pagi misalkan nih Anda bisa bikin bubur bukan bubur dari beras putih biasa tapi bisa bikin bubur alpukat yang dikasih kurma kasih sedikit madu kasih sedikit garam. Itu adalah makanan yang sangat powerfull buat bayi. karena alpukat juga isinya protein gitu kan" pungkasnya.

Indikator dari makanan sehat atau tidak yang diberikan kepada balita atau bayi adalah ketika mereka lebih kuat imunitasnya saat menghadapi musim apapun.

Demikianlah tips menu makanan sehat untuk Balita menurut dr. Zaidul Akbar.***

Editor: Dian Fitriyani

Tags

Terkini

Terpopuler