UPDATE Bansos untuk KPM dan PKH Kab Rembang Mulai Cair, Segara Proses untuk Dapatkan Sembako Gratis

- 27 Juli 2021, 16:13 WIB
Pemkab Rembang mulai salurkan bansos berupa beras dari Presiden Jokowi.
Pemkab Rembang mulai salurkan bansos berupa beras dari Presiden Jokowi. /Doc. Pemkab Rembang/

Rembang Bicara - Berikut informasi mengenai update penyaluran bantuan beras di Kabupaten Rembang.

Bantuan sosial berupa beras dari Presiden Joko Widodo mulai disalurkan ke kepada keluarga penerima manfaat (KPM) di Kabupaten Rembang.

Dilansir dari laman resmi Pemkab Rembang, bantuan diberangkatkan langsung oleh Bupati Rembang H Abdul Hafidz dan didampingi Wakil Bupati Rembang H M Hanies Cholil Barro pada Kamis 22 Juli 2021.

Baca Juga: UPDATE LINK Cara Daftar Beasiswa KAHMI Preneur bagi Pelajar & Mahasiswa Anak Pedagang Kecil Terdampak PPKM

Selain itu, Kapolres AKBP Kurniawan Tandi Ronggre dan Komandan Kodim Rembang Letkol Kav Donan Wahyu Sejati juga turut mengawal bansos ini.

Bupati Rembang H Abdul Hafidz menyampaikan, jumlah beras yang dibagikan ialah 16 ton melalui Polres, 15 ton melalui Kodim dan 15 ton melalui Kementerian Sosial 15 ton.

Rencananya, masing-masing penerima akan mendapatkan beras 5 kikogram.

Baca Juga: Spoiler, Jadwal Rilis, dan Link Baca Manga Boruto Chapter 61 Bahasa Indonesia: Apa yang Akan Dilakukan Kawaki?

Selain itu Bulog juga menyalurkan beras kepada penerima Manfaat program Program Keluarga Harapan (PKH) dan KPM Bantuan Sosial Tunai (BST) kepada 72 ribuan Kepala Keluarga.

Halaman:

Editor: Ferhadz A. Muhammad

Sumber: rembangkab.go.id


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x