PLN Luncurkan Program Layanan Pemasangan Internet, Berikut Cara Pemasangannya

2 Juni 2021, 20:12 WIB
Kin PLN tidak hanya menyiapkan listrik bagi pelanggan, tapi juga jaringan internet bertajuk ICONNECT bagi pelanggannya. /PLN/

Rembang Bicara - Baru-baru ini ada berita menarik datang dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

PT PLN (Persero) baru saja meluncurkan layanan fixed broadband internet bernama Iconnet.

Ternyata, layanan ini diluncurkan setelah melihat data pengguna fixed broadband internet di Indonesia meningkat 3% pada tahun 2020 kemarin.

Baca Juga: Resmi! Pemkab Rembang Terapkan Lockdown Tempat Wisata Hari Sabtu, Minggu, dan Hari Libur, Berikut Teknisnya

Sebelumnya pengguna fixed boardband sebanyak 12 persen dan mengalami kenaikan menjadi 15 persen.

Atas dasar itu, perusahaan listrik pelat merah itu merasa dapat berkontribusi di layanan internet fiber optik di Tanah Air melalui anak perusahaannya PT Indonesia Comnets Plus (ICON+).

Dengan adanya layanan Icoonet ini makin banyak layanan internet yang bisa dipilih masyarakat Indonesia.

Baca Juga: BLT UMKM 12 Juta, Segera Lakukan Pendaftaran dan Dapatkan Bantuannya Melalui Tips Berikut Ini

Baca Juga: Link Twibbon Harlah Soekarno 6 Juni 2021 dan Peringatan Bulan Bung Karno, Keren Dipasang di WA dan Sosmed

Nah, selanjutnya, kalian pasti penasaran , bagaimana cara mendaftar layanan internet Iconnet.

Cara Daftar mudah.
Sebagaimana dikutip dari akun Instagram @iconnet.iconplus, cara mendaftar langganan Iconnet bisa melalui PLN Mobile Apps atau juga bisa dengan mengunjungi laman www.iconnet.co.id.

Setelah masuk laman resmi perusahaan, langkah selanjutnya yaitu memilih paket internet yang hendak dipilih. Lalu, Anda akan diarahkan ke menu "Pilih Layanan".

Di dalam menu tersebut terdapat pilihan "pasang baru", "ubah layanan" dan "upgrade promo".

Jika Anda merupakan calon pelanggan baru, maka pilihlah menu "pasang baru".

Baca Juga: Syarat dan Ketentuan Mendapatkan Diskon Token PLN Juni Gratis untuk Masyarakat, Segera Klaim!

Selanjutnya, Anda akan diminta mengisi formulir pendaftaran yang berisi:

  • Alamat email
  • Nama
  • Nomor ID pelanggan PLN
  • Nomor handphone
  • Nomor KTP
  • Coverage area
  • Provinsi
  • Kota/Kabupaten
  • Kecamatan
  • Kelurahan
  • Alamat tempat pemasangan internet
  • Keterangan akses FTTH tempat tinggal
  • Pilih paket internet.

Cara Pembayaran
Melalui transffer virtual account Bank Mandir
Melalui Alfamart/Indomaret

Aktivasi
Tim dari Iconnet akan melakukan instalasi dan aktivasi di alamat rumah yang telah didaftarkan. Selanjutya, Anda sudah bisa langsung menggunakan layanan internet Iconnet.***

 

Editor: Achmad Choirul Furqon

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler