Inilah Profil Dan Biodata Lengkap Daniel Martin, Pasangan Leo Rolly yang Sukses Bawa Medali Emas ke Indonesia

23 Mei 2022, 18:00 WIB
UPDATE SIANG Perolehan Medali SEA Games 2022 Hari Ini 23 Mei 2022, Indonesia di Peringkat Ketiga /Tangkapan layar

Rembang Bicara – Daniel Martin dan Leo Rolly menjadi sorotan publik setelah tumbangkan rekan senegaranya di Final SEA Games 2022.

Mereka menang dari Pramudya K./Yeremia E. Y. Y. Rambitan dengan 2 kemenangan sekaligus di awal game.

Skor 21-17 dan 19-21 menjadi angka pasti untuk kemenangan Daniel Martin dan Leo Rolly.

Kemenangan tersebut menjadi prestasi yang mengagumkan bagi mereka berdua, tak hanya itu selain mendapatkan hadiah dan rasa bangga, mereka juga mendapatkan popularitas.

Baca Juga: Viral! Inilah Odekta Elvina Naibaho, Atlet Marathon Indonesia Peraih Medali Emas SEA Games 2021 yang Alami Ini

Alhasil mereka berdua pun menjadi sorotan publik seusai kemenangannya. Jadi Rembang Bicara  menulis artikel ini untuk menjawab rasa penasaran publik terhadap Dannie Martin.

Daniel Martin merupakan pebulutangkis profesional kelahiran 31 Juli 2001 yang terbilang sukses di bidang ini.

Pasalnya dia sudah pernah meraih gelar dan prestasi yang tak sedikit, di antaranya:

Baca Juga: Link Streaming Menonton Sinetron Roda Roda Gila SCTV Gratis, Mudah dan Tanpa Ribet!

  • Medali emas Kejuaraan Dunia Junior 2019 sektor beregu putra
  • Medali emas Kejuaraan Dunia Junior Asia 2019
  • Juara Turkey Internasional 2018 sektor ganda putra
  • Juara Malaysia Internasional 2019 sektor ganda putra
  • Juara SEA Games 2021 Sektor Ganda Putra

Dan untuk biodatanya sebagai berikut:

Nama Asli: Daniel Martin

Nama Populer: Daniel

Kelahiran: Jakarta, 31 Juli 2001

Umur: 21 Tahun

Agama: Belum Diketahui

Status: Lajang

Baca Juga: Menjadi Pengganti Vanessa di Sinetron Love Story the Series, Natalie Zenn Jadi Sorotan Publik, Simak Profilnya

Profesi: Pebulutangkis Profesional

Pegangan Raket: Kanan

Instagram: @daniel.marthin

Twitter @danielmarthin12

Demikian profil dan biodata lengkap Daniel Martin, pasangan Leo Rolly yang berhasil kalahkan Pramudya K./Yeremia E. Y. Y. Rambitan di Final SEA Games 2021.***

Editor: Ahmad Choirul Furqon

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler