Merasa Kecewa, Ini Ungkapan Fahri Hamzah Khusus Ditujukan Untuk Prabowo Subianto

- 23 Desember 2020, 22:40 WIB
Politisi Partai Gelora Fahri Hamzah.
Politisi Partai Gelora Fahri Hamzah. /Facebook/Fahri Hamzah.

Rembang Bicara – Politisi yang pernah menjabat sebagai Wakil Ketua DPR RI, Fahri Hamzah mengungkapkan rasa kekecewaannya kepada Menhan Prabowo Subianto.

Hal ini disebabkan karena Fahri Hamzah menganggap bahwa Prabowo Subianto merupakan jantung oposisi, namun tidak menggunakan celah tersebut untuk mendamaikan keadaan.

Prabowo dinilai punya kekuatan dalam merangkul oposisi, bukan justru memusuhinya.

Mantan Wakil DPR RI tersebut menyampaikan kekecewaannya melalui cuitan yang diposting di akun @Fahrihamzah pada Rabu, 23 Desember 2020 malam.

“Kekecewaan pertama saya titipkan kepada pak @prabowo yang tidak nampak menggunakan celah yang ada untuk mrndamaikan keadaan,” katanya, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari cuitan di akun Twitter @Fahrihamzah pada Rabu, 23 Desember 2020.

Baca Juga: Jarang Disorot, Ini Sosok Suami Setia yang Temani Karier Politik Mentereng Mensos Risma

“Padahal, beliau adalah jantung kekuatan oposisi. Harusnya sebagai pejabat polkam beliau bisa mengajak pemerintah merangkul oposisi bukan memusuhinya,” tambahnya pada cuitan itu.

Kemudian, pada cuitan berikutnya Fahri Hamzah mengatakan bahwa ada seorang petinggi militer yang secara overaktif dan berkali-kali ikut campur dalam urusan politik dan keamanan.

Namun, dirinya menyebut bahwa sikap Prabowo justru cenderung diam saja, tanpa memberikan keterangan apapun.

Halaman:

Editor: Dian Fitriyani

Sumber: Mantra Sukabumi


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x