Tanpa Ngantri, Mensos Risma Sampaikan Kabar Bantuan Sosial Tunai Akan Dikirim Langsung

- 27 Desember 2020, 13:30 WIB
Kemensos RI Tri Rismaharini Sabtu (26/12/2020)
Kemensos RI Tri Rismaharini Sabtu (26/12/2020) /Anto/

Rembang Bicara – Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini membeberkan program 100 hari kerja.

Dalam program 100 hari kerja tersebut, Risma menyatakan soal Bantuan Sosial Tunai ( BST, red), mulai Januari 2021, akan langsung diantar oleh petugas kantor pos ke alamat masing-masing.

Hal tersebut disampaikan oleh Risma saat di Surabaya, 25 Desember 2020.

"Nantinya masyarakat akan menerima langsung yang dilakukan petugas pos," ujar Risma.

Risma menegaskan mulai Januari 2021 program bantuan sosial tunai BST yang biasanya dapat diambil masyarakat di kantor pos kini akan diantar langsung oleh petugas ke alamat penerima bantuan tanpa masyarakat harus berbondong bondong ke kantor pos.

Baca Juga: Jangan Panik! Alami Kendala Pencairan BPUM UMKM Rp2,4 Juta Cukup Masuk ke Link Layanan Berikut

Kedepan bantuan sosial tersebut tidak akan diberikan dalam bentuk cash tunai ataupun sembako, namun akan ditransfer ke nomer rekening penerima bantuan ataupun diantar langsung oleh petugas ke alamat penerima.

" Langkah tersebut selain untuk mencegah terjadinya kerumunan juga mengurangi adanya kecurangan,"Lanjut Risma.

Sementara, untuk data penerimaan sementara untuk data penerima bantuan Kemensos akan mengkroscek atau mencocokkan langsung ke pemerintah daerah untuk pembaharuan penerimaan bantuan.***

Editor: Dian Fitriyani


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah