Komentari Sidang Habib Rizieq, Rizal Ramli Tuding Hakim Berpihak Pada Kekuasaan: Ini Pengadilan Politik!

- 23 Maret 2021, 12:38 WIB
Rizal Ramli*
Rizal Ramli* /Instagram/@rizalramli.official

Rembang Bicara - Sidang lanjutan atas kasus kerumunan di Petamburan, kerumunan di Megamendung, dan tes usap (swab) di RS Ummi Bogor digelar kembali.

Hari ini, Selasa, 23 Maret 2021, sidang terdakwa Habib Rizieq Shihab (HRS) digelar secara virtual.

Hal tersebut membuat HRS tidak terima. Sehingga HRS pun memilih untuk diam dan tidak mengucapkan kalimat lewat mulutnya, seperti orang yang melakukan protes.

Baca Juga: Dua Nakes Meninggal Usai Divaksin, Pemerintah Edukasi Pola Hidup Sehat Pasca Vaksinasi, Berikut Penjelasannya

Tindakan HRS ini langsung menjadi sorotan banyak khalayak. Tidak terkecuali ekonom kenamaan Tanah Air, Rizal Ramli.

Dalam salah satu obrolannya bersama dengan pakar hukum, Refly Harun, Rizal Ramli menganggap bahwa tidak diberikannya kesempatan kepada HRS yang menginginkan hadir secara langsung di tempat persidangan sungguh membuat janggal.

Pasalnya, hal tersebut merupakan hak yang mustinya didapatkan oleh HRS, seperti yang pernah dicuitkan oleh teman diskusinya, Refly Harun, dalam salah satu unggahan di Twitter-nya.

Baca Juga: Mengejutkan! Suntikan Perdana Vaksin AstraZeneca Diterima Kiai Asal Jawa Timur: Vaksinasi Hukumnya Wajib

Aneh sekali, permintaan untuk sidang offline, apa beratnya?  Yang diadili terdakwa. Dia hrs punya akses keadilan. Alasan covid, nyatanya hakim, jaksa, kuasa hkm, pengunjung bisa hadir. Lain cerita kalau semua online," kicau @ReflyHZ.

Lebih tegas lagi, Rizal Ramli menganggap kejanggalan tersebut sudah mengarah pada asumsi bahwa sidang HRS tidak hanya menyelesaikan kasus hukum, melainkan kasus politik.

Halaman:

Editor: Ferhadz A. Muhammad


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x