Gus Abe Raih Kemenangan di Kongres PMII ke XX

- 25 Maret 2021, 18:00 WIB
Abdullah Syukri
Abdullah Syukri /

Rembang Bicara - Muhammad Abdullah Syukri atau yang biasa dikenal dengan Gus Abe secara sah terpilih sebagai Ketua Umum Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) pada Kamis 25 Maret 2021 dini hari.

Abdullah Syukri memperoleh suara sebanyak 130 suara di putaran kedua.

Baca Juga: Muncul Monster Laut di Laut Natuna Utara, Benarkah Itu Hewan Legendaris Bernama Gajah Mina?

Gus Abe berhasil mengalahkan lawan terkuatnya Muhammad Syarif Hidayatullah alias Calik yang mendapatkan 112 suara.

Muhammad Rafsanjani dan Faikar Romdlon sama-sama tak memiliki suara pada putaran kedua.

Sebagai Ketua Tim Pemenangan, Iden Robert Ulum bersyukur dan mengucapkan alhamdulillah.

Baca Juga: Alur Ikatan Cinta, Rabu 24 Maret 2021, Al Sudah Mengetahui Pembunuh Roy yang Sebenarnya?

"Dengan mengucapkan Alhamdulillah, Abe terpilih sebagai Ketua Umum PB PMII masa khidmat 2021-2023," ujar Ketua Tim Pemenangan Gus Abe, Iden Robet Ulum.

Diketahui, pemilihan ketua umum PB PMII berlangsung selama dua putaran pada Kongres XX. Sebagaimana tata tertib sidang, hanya kandidat yang memiliki memiliki 30 suara yang dapat melaju ke putaran dua.

Halaman:

Editor: Achmad Choirul Furqon


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah