Kalimat Soekarno di Bawah Ini Muncul Kembali Saat Puan Maharani Trending, Tapi Ada yang Aneh

- 9 Oktober 2020, 22:38 WIB
Hoaks pernyataan presiden pertama Indonesia Ir Soekarno.
Hoaks pernyataan presiden pertama Indonesia Ir Soekarno. /Kominfo

Rembang Bicara - Setelah Puan Maharani mendapat banyak komentar dari netizen, karena dinilai bertanggung jawab saat lembaga yang dipimpinnya, Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) memutuskan UU Cipta Kerja muncul meme yang menampilkan gambar Bapak Proklamator, Ir. Soekarno, dengan kalimat yang sudah diedit oleh salah satu netizen.

Kalimat tersebut tertulis, "Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan anak dan cucuku," sebagaimana diposkan oleh akun @annasjanu1 pada Selasa, 6 Oktober 2020.

Sontak postingan tersebut mendapat banyak komentar beragam dari netizen Indonesia. Pemilik akun @mylkxcho memberi pembenaran pada kalimat yang menggelitik tersebut. "kata katanya pak Soekarno relate sekali," ucapnya.

Baca Juga: Cuitan Airlangga Soal Dalang Demo Mirip Potongan Kisah Jodha Akbar

Hal yang sama juga ditulis oleh @annasjanu. "Dan ternyata benar benar melawan anak cucunya soekarno sendiri, perkataan beliau terbukti benar."

Sebelumnya postingan yang sama juga pernah muncul pada sekitar April 2020. Pada saat itu, pihak pemerintah lewat Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) langsung memberi penegasan bahwa unggahan tersebut tidak benar.

“Berdasarkan hasil penelusuran, postingan meme tersebut merupakan hasil editan. Ir. Soekarno tidak pernah bernarasi ‘PERJUANGANMU AKAN LEBIH SULIT KARENA MELAWAN ANAK SAYA’.

Adapun narasi asli pidato Ir Soekarno saat Hari Pahlawan 10 November 1961 adalah ‘Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri,” sebagaimana dikutip oleh Rembang Bicara dari website resmi Kominfo.***

Editor: Ferhadz A. Muhammad


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x