Wakil Ketua MPR RI Sampaikan Refleksi Sumpah Pemuda di Era Pandemi

- 26 Oktober 2020, 13:48 WIB
Wakil Ketua MPR RI, Jazilul Fawaid/Instagram/@jazilulfawaidd
Wakil Ketua MPR RI, Jazilul Fawaid/Instagram/@jazilulfawaidd /

Rembang Bicara – Sumpah Pemuda yang akan berlangsung besok pada Rabu, 28 Oktober 2020, akan berlangsung berbeda dari edisi peringatan pada tahun-tahun sebelumnya.

Pasalnya di tahun ini, Indonesia sedang disibukkan oleh pandemi Covid-19 yang membuat peringatan Sumpah Pemuda tidak bisa leluasa diselenggarakan secara kolektif atau berkerumun secara bebas.

Hal tersebut turut diakui oleh Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Republik Indonesia, Jazilul Fawaid.

Baca Juga: Juru Bicara Presiden Akui Pemerintahan Jokowi-Amin Menjalankan Strategi Blusukan

"Akibat pandemik seluruh sendi kehidupan terkena dampaknya," terang pria yang akrab disapa Gus Jazil sebagaimana dikutip dari Antara, Senin, 26 Oktober 2020.

Meski terhempit situasi akibat Covid-19, dirinya tetap memberikan suntikan semangat kepada para pemuda terutama berkaitan dengan persatuan yang harus terus dipupuk di tengah pandemi.

"Pemuda harus memberi contoh penerapan protokol kesehatan. Pemuda harus menjadi pelopor dan barisan terdepan dalam penerapan protokol kesehatan," katanya.

Baca Juga: Wapres Ma’ruf Amin Ingatkan Bahaya Pencitraan

Mengenai refleksi khusus Sumpah Pemuda, Gus Jazil berharap agar Sumpah Pemuda tetap diperingati dan direfleksikan sesuai konteks kehidupan.

Dalam masa pandemi, refleksi yang dimaksud yaitu jangan sampai pemuda berputus asa, melainkan musti tetap semangat, kreatif, dan inovatif.

Baca Juga: Ronaldino Susul Deretan Pesepakbola yang Terpapar Covid-19

Menurut Gus Jazil, refleksi tersebut tidak lepas dari sejarah Sumpah Pemuda itu sendiri, yang mana pemuda zaman dahulu bersumpah supaya dapat memperkuat Indonesia dalam menghadapi berbagai tantangan.***

Editor: Ferhadz A. Muhammad

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x