Delapan Bulan Indonesia Usaha Kurangi Covid-19, Beginilah Setelah Rizieq Shihab Datang

- 15 November 2020, 12:36 WIB
Kapolda Jabar Nyatakan Acara Habib Rizieq Shihab Melanggar Peraturan
Kapolda Jabar Nyatakan Acara Habib Rizieq Shihab Melanggar Peraturan /ANTARA FOTO/Arif Firmansyah

Rembang Bicara – Pasca Kedatangannya ke Indonesia terlihat beberapa kali Rizieq Shihab, sebagai Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) menggelar acara dan seakan tidak memperdulikan protokol kesehatan Covid-19 di tengah PSBB transisi DKI Jakarta.

Doni Monardo , Ketua Satgas Penanganan Covid-19 langsung menanggapi kegiatan Rizieq Shihab dengan menegur Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Doni Monardo meminta Gubernur Anies Baswedan untuk tegas menerapkan Perda Covid-19 terkait PSBB transisi di DKI Jakarta, sekalipun kepada Rizieq Shihab.

Baca Juga: Pesan Penyintas: Covid-19 Nyata, Menyiksa, dan Berbahaya

"Kami juga sudah juga menghubungi Wakil Gubernur DKI kemarin dan tadi siang bapak Gubernur Anies untuk betul-betul bisa menerapkan Perda sebagaimana yang telah tertuang dalam aturan yang telah dibuat oleh Pemerintah DKI Jakarta," ungkap Doni, Sabtu kemarin dikutip RembangBicara.com dari RRI.

Doni berharap anjuran pemerintah pusat untuk menerapkan protokol kesehatan terus dipatuhi dan ditegakkan dengan sinergitas yang baik.

"Kami pun berharap kerja sama pusat dan daerah bisa berjalan dengan baik," imbuhnya.

Ia pun meminta tokoh-tokoh berpengaruh di masyarakat untuk bekerja sama mendukung upaya ini.

Doni berharap para tokoh tersebut bisa mendorong kesadaran kolektif untuk melindungi diri sendiri dan orang lain.

Halaman:

Editor: Achmad Choirul Furqon

Sumber: RRI


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah