BLT Subsidi Gaji Cair Bulan Ini, Cek Daftar Wilayah Pekerja yang Masuk Kategori Penerima BSU Rp 1 Juta

3 Agustus 2021, 13:49 WIB
BLT Subsidi Gaji Cair Bulan Ini, Cek Daftar Wilayah Pekerja yang Masuk Kategori Penerima BSU Rp 1 Juta /ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

Rembang Bicara – Berikut keterangan mengenai wilayah pekerja yang berhak mendapatkan BSU atau bansos BLT Subsidi Gaji.

BLT BPJS Ketenagarkerjaan atau BSU Subsidi Gaji karyawan ini dikabarkan akan disalurkan ke penerima bantuan dengan target pada Agustus 2021.

Sesuai dengan peraturan Kemenaker, BSU atau BLT Subsidi Gaji Rp 1 juta ini akan diberikan bertahap selama dua bulan.

Baca Juga: Kumpulan Twibbon HUT RI ke-76 tahun 2021, Semangat Berkobar yang Keren Dipasang di WA, Instagram, dan Facebook

Per bulannya, penerima BLT Subsidi Gaji mendapat pesangon Rp 500 ribu yang akan dikirim ke rekening bank terdaftar.

Selain pekerja musti memiliki gaji di bawah Rp 3,5 juta dan juga telah terdaftar di laman BPJS Ketenagakerjaan, yakni sso.bpjsketenagakerjaan.go.id., ternyata masih ada syarat lain.

Ketentuan tersebut yakni pekerja yang mendapat Rp 1,2 juta ini musti pekerja yang berada di beberapa wilayah berikut sesuai Permenaker 16 Tahun 2021:

KLIK DI SINI

Apabila sudah memenuhi syarat dan ketentuan di atas, segera proses pendaftaran dengan cara:

Pendaftar masuk pada laman https://sso.bpjsketenagakerjaan.go.id/.

Pendaftar memilih menu registrasi

Pendaftar mengisi formulir sesuai dengan data nomor KPJ aktif, nama, tanggal lahir, nomor e-KTP, nama ibu kandung, nomor ponsel, dan email

Apabila sudah berhasil, maka pendaftar akan mendapatkan PIN (Personal Identification Number) yang dikirim melalui email dan SMS pada nomor ponsel yang terdaftar di akun registrasi.

Baca Juga: Apa Tema HUT RI ke-76? Berikut Keterangan Resmi Hari Kemerdekaan 'Dirgahayu' Republik Indonesia Tahun 2021

Sementara untuk mengecek apakah kalian menjadi salah satu penerima BLT Subsidi Gaji silakan ikuti cara berikut:

Buka website resmi https://kemnaker.go.id/

Klik ‘Daftar’ yang terdapat pada pojok kanan atas dashboard

Klik Daftar Sekarang apabila kalian belum memiliki akun

Isi data diri lengkap

Lalu klik “Daftar Sekarang”

Jika selesai, sistem akan mengirim kode OTP melalui SMS

Lakukan aktivasi akun dengan klik laman website yang tertera

Klik ‘Masuk’

Isi formulir lengkap

Setelah selesai akan muncul notifikasi terkait status penerima bantuan subsidi gaji ini.

Baca Juga: Contoh Pidato Hari Kemerdekaan RI ke-76 untuk Siswa SD Tema Gotong Royong di Masa Pandemi

Demikian informasi mengenai daftar wilayah pekerja dan cara cek penerima BLT BPJS Ketenagakerjaan atau BSU Subsidi Gaji Rp 1 juta.***

Editor: Ferhadz A. Muhammad

Tags

Terkini

Terpopuler