Inilah Cara dan Syarat untuk Dapatkan Tiket Vaksin Booster Gratis, Cek Selengkapnya Segera

12 Januari 2022, 20:10 WIB
Cara cek dapat vaksin boster di PeduliLindungi atau vaksinasi covid-19 dosis 3 yang mulai hari ini, Rabu, 12 Januari 2022. /Tangkap layar: pedulilindungi.id

Rembang Bicara – Berikut ini adalah informasi mengenai vaksin booster yang telah dimulai hari ini, 12 Januari 2022.

Presiden Joko Widodo memastikan, vaksin booster (ketiga) gratis akan diberikan untuk seluruh lapisan masyarakat.

Pemberian vaksin booster gratis ditujukan untuk meningkatkan kekebalan tubuh, mengingat Covid-19 mudah dan terus bermutasi.
Baca Juga: Sebelum dengan Christ Laurent, Natalie Zenn Kabarnya Pernah Pacaran dengan Sosok Ini, Cek Faktanya

Pemerintah akan memberikan vaksinasi booster dengan mempertimbangkan ketersediaan vaksin yang ada pada 2022.

Pasalnya, jenis vaksin booster akan berbeda dengan ketersediaan vaksin pada 2021.

Kombinasi vaksinasi booster yang akan diberikan mulai 12 Januari 2022 sesuai dengan pertimbangan para peneliti dalam dan luar negeri, serta sudah dikonfirmasi oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan Indonesian Technical Advisory Group on Immunization (ITAGI).

Baca Juga: Hamili Angela Gilsha di Dewi Rindu, Ternyata Dylan Carr Memang Pernah Dekat dengan Angel, Ini Faktanya

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk mendapatkan vaksin booster ini.  Vaksinasi ketiga sudah bisa didapat tiketnya dengan cara sebagai berikut:

- Buka aplikasi "Peduli Lindungi",

- Tekan "Nama kita" yang terletak di atas,

- Tekan "Vaccinations history and tickets",

- Nanti tampak Vaksinasi-1, Vaksinasi-2, dan Vaksinasi-3 kita,

Baca Juga: Profil dan Biodata Raya Kohandi, Pemeran Dona Love Story The Series, Lengkap dengan Karir Sinetronnya

- Pada Vaksinasi-3 ada nomor tiket kita,

- Tekan  "Save image" untuk tiket V-3 tsb,

- Image (foto hasil screenshot) akan tersimpan dan bisa dilihat di Gallery Hp kita.

- Check aplikasi Peduli Lindungi secara berkala untuk melihat kapan dan di mana kita akan mendapat vaksinasi ketiga tsb.

Baca Juga: BANGGA! Shalika Aurelia Jadi Pemain Sepak Bola Putri Indonesia Pertama yang Main di Eropa, Intip Profilnya

- Bawa dan tunjukkan foto tiket V-3 kita pada waktu kita mendaftar di tempat vaksinasi yang ditunjuk.

Itulah cara untuk mendapatkan tiket vaksin booster atau ketiga untuk masyarakat Indonesia. ***

Editor: Dian Fitriyani

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler