NIK KTP Tak Tercantum di eform BRI? Ini yang Harus Anda Lakukan Agar BLT UMKM Rp2,4 Juta Cair

- 14 Desember 2020, 16:17 WIB
Penyebab Tidak Terdaftar di Eform BRI, Mungkin Kamu Lewatkan Hal  Ini
Penyebab Tidak Terdaftar di Eform BRI, Mungkin Kamu Lewatkan Hal Ini /tangkapan layar/

Rembang Bicara – Pendaftaran program Bantuan Langsung Tunai (BLT) UMKM Rp2,4 juta telah ditutup pada akhir November 2020 lalu.

Bantuan yang semula diberikan ke 9 juta orang, kini kuotanya ditambah sebanyak 3 juta penerima.

Bagi pendaftar BPUM yang lolos memenuhi syarat akan mendapatkan SMS notifikasi dari BRI. Selain itu, masyarakat juga bisa mengecek namanya melalui website yang telah disediakan oleh Bank BRI.

Baca Juga: Cek dtks.kemensos.go.id, Begini Cara Dapat Bantuan Bansos BST Rp 300 Ribu per KK, Bulan Ini Cair!

Dalam situs tersebut akan menunjukkan apakah pemegang NIK menerima BPUM atau tidak. Anda cukup masukkan NIK KTP di link eform.bri.co.id/bpum.

Langkah selanjutnya yang perlu dilakukan sebagaimana dimuat Beritadiy.pikiran-rakyat.com dengan judul NIK KTP Tak Ada di eform BRI ? Lakukan Ini Agar BLT UMKM Rp2,4 Juta Cair, adalah:

  • Buka browser atau aplikasi internet di hp, kemudian masuk ke alamat eform.bri.co.id/bpum
  • Masukkan nomor identitas KTP atau NIK
  • Masukkan kode verifikasi yang tertera,
  • Kemudian klik Proses Inquiry
  • Lalu akan muncul informasi status pendaftaran BLT Banpres UMKM atau BPUM ini.

Baca Juga: Cek Syaratnya dan Segera Daftar! Peduli Usaha Kecil Pemkab Rembang Luncurkan Kredit Bunga 0%

Namun hingga kini masih banyak pendaftar Banpres UMKM yang merasa namanya tak terdaftar setelah mencantumkan NIK KTP ke eform.bri.co.id/bpum.

Jangan khawatir, bagi pendaftar yang namanya tak tercantum hal itu belum tentu menandakan pendaftar tidak lolos.

Halaman:

Editor: Ferhadz A. Muhammad

Sumber: Berita DIY


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x