Suara Masuk Sudah 85%, Hafidz-Hanies Makin Mantap Menjadi Pemenang di Pilkada Rembang 2020

- 15 Desember 2020, 12:29 WIB
Pasangan Nomor Urut 02 Hafidz-Hanies dalam Pilkada Rembang 2020
Pasangan Nomor Urut 02 Hafidz-Hanies dalam Pilkada Rembang 2020 /instagram @hafidz.hanies

Rembang Bicara - Perhitungan perolehan suara Pilkada Rembang 2020 terus dilakukan.

Hasil perolehan suara antara H. Harno S.E dan H. Bayu Andiyanto, S.E yang mendapatkan nomor urut 01, dan pasangan H. Abdul Hafidz dan H. Mochammad Hanies yang mendapatkan nomor 02 terus mengalami perubahan yang cukup seru.

Masyarakat dapat memantau perkembangan perolehan suara melalui layanan informasi publik Pilkada 2020 melalui laman pilkada2020.go.id.

Hingga pukul 22.30, 14  Desember 2020 malam tadi pasangan Hafidz-Hanies terus unggul atas pasangan Harno-Bayu dengan raihan 50.7% suara, sedangkan Harno-Bayu memperoleh 49.3% suara.

Baca Juga: Pilkada Rembang Diwarnai Dua Kepala Desa yang Tidak Netral, Pjs Bupati Rembang Tindak Tegas

Total suara masuk untuk Hafidz-Hanies sebanyak 182.623 suara sedangkan Harno-Bayu sebanyak 177.719 suara.

Perolehan tersebut adalah progres dari 1161 TPS dari jumlah total 1365 TPS di Pilkada Rembang 2020.

Dengan jumlah tersebut berarti jumlah suara masuk sudah mencapai 85.05%.

Hingga malam ini jumlah suara masuk dari Kecamatan Sumber dan Kemcamatan Gunem sudah genap 100% sedangkan kecamatan-kecamatan lainnaya masih melaksanakan proses penghitungan.

Halaman:

Editor: Dian Fitriyani

Sumber: KPU


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x