Tanggapi Abu Janda, Akhmad Sahal: Menyebut Islam Arogan Itu Ngaco dan Koplak!

- 30 Januari 2021, 14:10 WIB
Pengurus Cabang Istimewa NU (PCINU) di Amerika Serikat, Akhmad Sahal.*
Pengurus Cabang Istimewa NU (PCINU) di Amerika Serikat, Akhmad Sahal.* /Tangkapan layar Youtube Cokro TV

Rembang Bicara - Intelektual NU, Akhmad Sahal, kritik cuitan Permadi Arya alias Abu Janda yang sebut Islam sebagai agama arogan.

Melalui akun Twitter miliknya, @sahal_AS, Akhmad Sahal sangat menyayangkan pendapat Abu Janda mengenai Islam. Menurutnya, ucapan Abu Janda tersebut terlalu ngawur.

"Twit @permadiaktivis1 yg bilang Islam sbg agama arogan itu ngaco banget," ujarnya dikutip dari akun Twitter miliknya, Sabtu, 30 Januari 2021.

Baca Juga: Anggap Kasus Abu Janda Receh, Dandhy Laksono: Bukan Level NU, Muhammadiyah, dan Bekas Menteri! Fokus Cegah Ini

Ia lalu menjelaskan, memang ada beberapa aliran atau kelompok Islam yang mengharamkan tradisi lokal. Namun bukan berarti digeneralisasi bahwa Islam seluruhnya adalah agama arogan. 

Sebab,menurutnya, tidak sedikit pula kelompok Islam ramah yang menentang adanya ekslusivisme dalam beragama.

"Memang ada aliran Islam tertentu yang haramkan tradisi lokal, tp muslim yang menentang tsb banyak sekali," sebutnya.

Baca Juga: Abu Janda Berulah, Dandhy Laksono Ungkap Orang di Belakang Abu Janda Sebagai Ancaman Terbesar

Lebih spesifik, Akhmad Sahal lantas menegaskan bahwa NU merupakan salah satu kelompok dengan wacana Islam ramah. Oleh karena itu, menyebut Islam sebagai agama arogan baginya adalah cara pandang yang tidak benar.

Halaman:

Editor: Aly Reza


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah