[CEK FAKTA] Viral Menjelang HUT Kemerdekaan Video Menag Yaqut Pindah Agama dan Dibaptis, Faktanya Bikin Miris

- 16 Agustus 2021, 09:00 WIB
Beredar Video Viral Menag Yaqut Pindah Agama dan Dibaptis
Beredar Video Viral Menag Yaqut Pindah Agama dan Dibaptis /tangkap layar youtube.com/@official news update/

Rembang Bicara -  Informasi mengenai cek fakta atas beredarnya video viral menjelang HUT Kemerdekaan yang menampilkan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas dapat dibaca dalam artikel ini.

Dalam video yang viral di platform YouTube, Menag Yaqut dinarasikan telah pindah agama dan dibaptis.

Hal tersebut membuat banyak pihak gempar, apalagi mengingat sosok Menag Yaqut yang lahir dan dibesarkan dengan didikan pesantren yang kuat.

Menaq Yaqut juga dikenal sebagai pimpinan tertinggi sayap kepemudaan Nahdlatul Ulama (NU), sehingga video tersebut membuat banyak pihak bertanya-tanya mengenai faktanya.

Baca Juga: 12 Amalan Bulan Muharram yang Sunnah Dikerjakan Menurut Penjelasan Para Ulama Salaf

Perlu diketahui, video Menag Yaqut tersebut pertama kali diunggah akun Official News Update, Jumat 13 Agustus 2021, lalu menyebar di berbagai media.

"UPDATE BERITA TERKINI ~ TERBONGKAR..!! TERNYATA MENAG YAQUT PINDAH AGAMA DAN DIBAPTIS? ~ NEWS UPDATE," demikian judul video tersebut.

Sementara dalam thumbnail video terlihat narasi yang serupa yaitu "TERBONGKAR..!! TERNYATA MENAG YAQUT PINDAH AGAMA DAN DIBAPTIS?".

Selain itu thumbnail video juga tertulis, "ISLAM DIGUNAKAN SEBAGAI KEDDOK DEMI MENGH4NCVRKAN UMAT MUSLIM.?"

Halaman:

Editor: Ferhadz A. Muhammad

Sumber: Berita Subang


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x