Belum Selesai Kasus Karantina, Rachel Vennya Ditimpa Kasus Mobil: Jadi Warna Sebenarnya...

- 27 Oktober 2021, 05:45 WIB
Rachel Vennya.
Rachel Vennya. /Instagram/rachelvennya

Rembang Bicara – Rachel Vennya tengah menghadapai kasus baru setelag kasusnya kabur dari karantina.

Pasalnya ia kini berurusan dengan kasus kendaraan yang tidak sesuai dengan database kepolisian.

Polisi memeriksa Rachel terkait plat mobil RFS yaitu B 139 RFS. Pemeriksaan hanya seputar nopol yang terpasang pada mobil Alphard berwarna hitam.

Pasalnya nopol itu tercatat dalam database ada pada mobil Alphard milik Rachel berwarna putih.

Baca Juga: Tak Berlaga di French Open 2021, Ada Apa dengan Apriyani Rahayu dan Greysia Polli?

Janggalnya penggunaan plat mobil itu terkuak setelah Rachel Vennya datang ke Polda Metro Jaya pada hari Kamis, 21 Oktober 2021 untuk mengikuti pemeriksaan kasus kaburnya selebgram itu pada masa karantina.

Rachel Vennya datang lagi ke Polda Metro Jaya pada tanggal 26 oktober 2021 untuk memenuhi panggilan pemeriksaan mengenai kasus plat mobil tersebut.

Baca Juga: Anggota Menwa Meninggal Saat Mengikuti Diksar, Ini 6 Sikap BEM UNS

AKBP Argo Wiyono selaku Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya menyampaikan bahwa perubahan warnah pada mobil tersebut dilakukan dengan stiker.      

“Jadi warna sebenarnya putih metalik dengan nomor polisi B-139-RFS dimana warna tersebut sudah diakui diubah warna menjadi warna hitam doff dengan cara dilapisi seluruh bodynya dengan menggunakan stiker berwarna hitam," kata Argo Wiyono dikutip oleh Rembang Bicara dari PMJ News.

Halaman:

Editor: Dian Fitriyani

Sumber: PMJ News


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah