Dalil-dalil Amalan Malam Nisfu Syaban Lengkap, Cocok Bagi Para Dai dan Mubaligh

- 28 Maret 2021, 08:40 WIB
Ilustrasi berdoa pada malam Nisfu Sya'ban /
Ilustrasi berdoa pada malam Nisfu Sya'ban / /Foto : Pixabay //

Lalu Utsman berkata: “Apakah yang membuatmu duduk di sini?” Kilab menjawab: “Seseorang memperkerjakanku di tempat ini.” – maksud Kilab adalah Ziyad -. Utsman berkata kepadanya: “Tidakkah ku beritakan kepadamu suatu hadis yang kudengar dari Rasulullah SAW?” Kilab menjawab: “Ya”.

Lalu Utsman berkata: “Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda: “Nabiyullah Dawud as. mempunyai waktu membangunkan keluarganya, beliau bersabda: “Wahai keluarga Dawud, bangun dan shalatlah kalian. Sebab sungguh waktu ini adalah waktu yang di dalamnya Allah mengabulkan doa kecuali bagi tukang sihir dan asyir (pemungut tarikan liar)”. Kemudian Kilab bin Umayyah naik perahu mendatangi Ziyad dan memohon ampunan (untuk dibebas tugaskan) kepadanya. Lalu Ziyad pun mengampuninya.

Baca Juga: Tok! Menpan-RB Resmi Akan Umumkan Formasi CPNS Akhir Maret Ini, Berikut Penjelasannya

9. Ath-Thabrani meriwayatkan:

عَنِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ: تُفْتَحُ أَبْوَابُ السَّمَاءِ نِصْفَ اللَّيْلِ، فَيُنَادِي مُنَادٍ: هَلْ مِنْ دَاعٍ فَيُسْتَجَابُ لَهُ؟ هَلْ مِنْ سَائِلٍ فَيُعْطَى؟ هَلْ مِنْ مَكْرُوبٍ فَيُفَرَّجُ عَنْهُ؟ فَلا يَبْقَى مُسْلِمٌ يَدْعُو بِدَعْوَةٍ إلاَّ اسْتَجَابَ اللهُ لَهُ إلاّ زَانِيَةً تَسْعَى بِفَرْجِهَا أَوْ عَشَّارًا

“Diriwayatkan dari Nabi SAW, beliau bersabda: “Pintu-pintu langit dibuka pada tengah malam, kemudian ada suara lantang yang menyerukan: “Adakan seseorang yang berdoa, maka doanya diluluskan?

Adakah seseorang yang meminta, maka dia akan diberi? Adakah orang yang kesusahan, maka ia akan diberi jalan keluar? Maka tidaklah ada seorang muslim yang berdoa melainkan Allah akan mengabulkan doanya, kecuali perempuan tukang zina yang menjajakan kemaluannya atau asysyar (pemungut tarikan liar)”.***

Halaman:

Editor: Ferhadz A. Muhammad

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah